Subscribe: feed hugetuget

Kamis, 03 Mei 2012

Cara Mendapatkan Hadiah Sitelink Dari Google

Tak sengaja saya mencari artikel di blog saya dengan search engine google, wow mengejutkan!! blog saya hugetuget ternyata mendapatkan hadiah spesial dari google, apakah itu? jawabannya Site Link. Saya heran juga kenapa mendapatkan site link, padahal blog ini masih menggunakan sub domain blogspot. Kebanyakan yang memiliki Site Link adalah blog dengan domain sendiri, baik free (gratisan) maupun berbayar. Lalu apakah itu site link? bagi yang belum tahu, mari kita simak penjelasannya dibawah ini :

"Sitelink" yaitu gabungan dari kata "Site" dan "Link" yang artinya link situs, atau jalur link. Yang dimaksud link situs disini yaitu dimana suatu website atau blog mempunyai banyak link-link posting atau apapun yang menjurus kepada website/blog tersebut.

Lalu mengapa diberikan sitelink oleh google?
banyak orang yang bertanya-tanya tentang alasan manfaat/fungsi sitelink, tetapi menurut saya diberikannya hadiah site link dari google lantaran website / blog tersebut sangat diminati oleh pengunjung karena didalam website / blog tersebut terdapat konten-konten artikel penting yang banyak dicari oleh pengunjung, tentunya mencari dengan search engine google. Jadi banyaknya konten penting tersebut ditampilkan oleh google dalam bentuk site link agar memudahkan pengunjung untuk melihat dan masuk ke dalam blog tersebut. Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini :

Site link hugetuget pada google.com

Apakah sudah paham tentang site link setelah melihat gambar diatas? jika belum ada sedikit tambahan. Sitelink tersebut muncul bisa juga dikarenakan blog atau website tersebut berkualitas.

Apakah susah mendapatkan site link?
Sebenarnya tidak ada trik khusus untuk mendapatkan sitelink tersebut seperti blog saya ini. Saya tidak pernah melakukan cara-cara mendapatkan sitelink. Sitelink tersebut muncul dengan sendirinya. Blog saya juga tidak begitu ramai pengunjungnnya. Mungkin perlu digaris bawahi, sekedar saran dari saya berilah nama blog/website dengan nama yang belum pernah ada dalam search engine google. Rajinnnya posting secara berkala, usahakan tulisan sendiri dan jangan copy-paste untuk meningkatkan rating dimata google. Dan satu lagi, modif-lah template blog anda dengan memberi tambahan javascript atau yang lainnya agar tidak sama dengan template asli. Karena google tidak suka dengan blog yang sama persis (copy-paste). Pokoknya usahakan supaya tidak sama persis.

Kenapa tidak mendapatkan sitelink?
Jadi ada dua sebab sitelink tidak "digenerate" secara otomatis oleh google:
  • Structure blog kita yang tidak membolehkan algoritma google meng-crawl sitelink blog kita. Saya membolehkan kok, Tapi kenapa sitelink-nya tetap gak nongol? Berarti structure blog kita tidak bisa di crawl oleh google. Structure blog berkaitan dengan template.
  • Google menganggap sitelink kita tidak relevan untuk hasil pencarian.
Itulah sedikit cerita dari saya, semoga dapat berguna bagi yang melihatnnya. Sekian....




Related Post:

3 komentar:

kikils mengatakan...

ternyata cukup mudah juga ya mendapatkan sitelink

hugetuget mengatakan...

hehehe,, blog kikils juga sudah mendapatkan sitelink...

Darmawan Saputra mengatakan...

wah.. artikel yang bermanfaat :D
Disini templatenya simple & Artikelnya juga Berkualitas :D
kalau diberi umur panjang aku akan datang lagi kesini :)



#Semoga Rezekinya Lancar :D

Posting Komentar