Penelitian di Universitas California San Fransisco, Amerika Serikat, baru-baru ini membuktikan peningkatan konsumsi minuman ringan manis (soft drinks) memicu penyakit diabetes dan jantung. Menurut peneliti Dr Kirsten Bibbins Domingo, akibat konsumsi ini di negeri Abang Sam terjadi 130.000 kasus baru diabetes dan 14.000 kasus penyakit jantung.
Peningkatan terbesar, kata Domingo, terjadi pada anak usia muda. Selama ini penelitian tentang diabetes hanya pada orang usia 35 tahun ke atas. Domingo menyarankan supaya ada kebijakan pemerintah yang mengatur konsumsi minuman yang bercampur dengan pemanis ini. “Kebijakan apa pun yang mengurangi konsumsi minuman ini memberi keuntungan bagi kesehatan,” ujarnya. Salah satu kebijakan yang diusulkan adalah pajak atas minuman jenis ini. Alasan dia bahwa menenggak lebih dari satu gelas minuman sehari dan terus-menerus akan meningkatkan risiko diabetes.
Diabetes, tutur Domingo, merupakan faktor terbesar penyebab penyakit kardiovaskular salah satunya penyakit jantung koroner. “Meningkatnya masalah kardiovaskular disebabkan oleh diabetes,” katanya. Penelitian yang dilakukan Domingo menggunakan simulasi komputer untuk penyakit jantung. Cara ini juga dapat mendeteksi faktor penyebab lainnya seperti kegemukan dan diet garam.
Guru besar kedokteran dari Universitas Colorado, Robert H. Eckel, mendukung saran Domingo. Menurut dia, masyarakat Amerika harus mulai mengurangi minuman bersoda. Ia menyarankan beberapa minuman pengganti salah satunya jus buah. “Itu sangat kaya nutrisi dibanding kandungan karbohidratnya,” ujar Eckel yang mantan Presiden Asosiasi Jantung Amerika.
Namun penelitian Domingo ditentang oleh Wakil Presiden Senior untuk bidang sains Asosiasi Minuman Amerika, Maureen Storey. Ia mengatakan penelitian ini belum bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah. “Belum diterbitkan dalam jurnal ilmiah,” katanya. Storey menilai asosiasi minuman tak perlu menanggapi penelitian ini. Diabetes, kata dia, disebabkan oleh banyak faktor bukan satu faktor. “Tidak ada solusi untuk penyakit ini,” ujar Storey.
Storey bersikukuh minuman bersoda bukan termasuk minuman yang dilarang oleh Asosiasi Jantung Amerika. Menurut Storey masalah diabetes dapat diatasi dengan menyeimbangkan kalori yang masuk ke dalam tubuh dengan aktivitas fisik yang teratur. ”Kami terus mendidik masyarakat dalam hal ini,“ ujarnya berdalih.
Related Post:
- Merakit Sendiri Power Amplifier 2.1 Chanel Stereo
- Bluesreen karena RAM rusak dan ciri-cirinya
- Pengertian, fungsi dan cara kerja dari eMMC
- Pokemon GO Terbaru versi 0.31.0 untuk Android Jelly Bean 4.0+
- Review Speaker ACR 10 inch C-1018-W MAX POWER 300 WATT
- Jenis-Jenis dan Macam-Macam LED (Light Emitting Diode)
- Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, dan Daya Tegangan LED (Light Emitting Diode)
- Tabloid Pulsa Edisi 288 | 25 Juni 2014 - 08 Juli 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 287 | 11 Juni 2014 - 24 Juni 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 286 | 28 Mei 2014 - 10 Juni 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 283 | 16 April 2014 - 29 April 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 282 | 02 April 2014 - 15 April 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 281 | 19 Maret 2014 - 01 April 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 280 | 05 Maret 2014 - 18 Maret 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 279 | 19 Februari 2014 - 04 Maret 2014
- Apakah Perbedaan Antara Crack, Patch, Keygen?
- Tabloid Pulsa Edisi 278 | 05 Februari 2014 - 18 Februari 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 277 | 22 Januari 2014 - 04 Februari 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 276 | 08 Januari 2014 - 31 Januari 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 275 | 25 Desember 2013 - 07 Januari 2014
- Tabloid Pulsa Edisi 274 | 11 Desember 2013 - 24 Desember 2013
- Tabloid Pulsa Edisi 273 | 27 November 2013 - 10 Desember 2013
- Tabloid Pulsa Edisi 272 | 13 November 2013 - 26 November 2013
- Tabloid Pulsa Edisi 271 | 30 Oktober 2013 - 12 November 2013
- Tabloid Pulsa Edisi 270 | 16 Oktober 2013 - 29 Oktober 2013
- Kapasitas Penyimpanan Memory Otak Manusia Lebih dari 1 Petabyte
- Resep Ramuan Tradisional Ampuh Mencegah Kehamilan
- Software Penghitung Masa Kontrasepsi dan Masa Kehamilan
- 10 Ukuran Cantik dan Seksi Dimata Pria
- 7 Olahraga Yang Bikin Tubuh Seksi
- Beberapa Khasiat Bunga Sedap Malam dan Cara Pengolahannya
- 10 Tanaman Penghilang Bau Badan
- Minum Alkohol Mampu Turunkan Resiko Terkena Stroke
- Konsumsi Nasi Putih Berlebihan Dapat Menimbulkan Bahaya
- Sering Makan Telur Beresiko Kematian Tinggi
- Alasan Dan Metode Cara Aborsi
- Resiko Bahaya Yang Ditimbulkan Akibat Aborsi
- 10 Hal yang Dipikirkan Pria saat Wanita Bugil
- Gelas Stereofoam Bisa Menyebabkan Kanker
- Beberapa Khasiat Manfaat Tempe
- Beberapa Khasiat Buah Jambu Biji
- 10 Ciri-Ciri Cewek Masih Perawan
- Ketahui Karakter Seksual Wanita Dari Buah Yang Disukai
- 10 Makanan Pencegah Insomnia
- 11 Tipe Cewek Seksi Yang Punya Nafsu Seks Besar
- 7 Kelainan pada Payudara yang Perlu Diwaspadai
- 8 Penyebab Payudara Kendur
- Sering Payudara Anda di Hisap Pasangan, Maka Anda akan Terhindar dari Kanker Payudara
- 10 Seks Tools Wajib Dimiliki Wanita
- Berjemur 3 Jam Cegah Kanker Payudara
0 komentar:
Posting Komentar